ANALISA PENENTUAN JURUSAN PADA SMA. KARTIKA VIII-1 MENGGUNAKAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI

  • Hylenarti Hertyana (1*) Sistem Informasi STMIK Nusa Mandiri Jakarta

  • (*) Corresponding Author

Abstract

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian model eksperimen. Penelitian eksperimen ini mengenai sistem penunjang keputusan untuk penentuan jurusan SMA. Kartika VIII-1 dengan pendekatan Fuzzy Inference System metode Mamdani secara konvensional dan membandingkan dengan hasil Fuzzy Inference System metode Mamdani dengan menggunakan Toolbox Matlab R2011b dengan hasil metode Centroid dan Bisektor. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer.  Data primer  diperoleh penulis dari SMA. Kartika VIII-1 melalui observasi langsung pada Sekolah dan wawancara secara langsung dengan murid SMA kelas X, Kepala Sekolah dan bagian terkait lainnya. Penelitian ini bertujuan mengembangkan aplikasi SPK (Sistem Pendukung Keputusan) penjurusan pada siswa Sekolah Menengah Atas(SMA). Berdasarkan hasil observasi dan wawancara tersebut diperoleh 3 variabel input diantaranya Peminatan(PM) yang diambil dari nilai tes peminatan siswa, Psikotest(PS) dari nilai tes psikologi siswa dan nilai Rata-rata Rapor yang diambil dari nilai Rata-rata Rapor mata pelajaran  jurusan MIA(Matematika, Biologi, Kimia, Fisika) dan jurusan IIS(Ekonomi, Sejarah, Geografi, Sosiologi). Sedangkan data sekunder diperoleh melalui tulisan ilmiah dan studi literatur. Hasil perbandingan menunjukkan bahwa Fuzzy Inference System(FIS) Mamdani secara konvensional dan yang diaplikasikan menggunakan Toolbox Matlab R2011b dengan metode Centroid dan Bisektor pada SPK yang dikembangkan dinyatakan memenuhi tujuan yang diharapkan dan hasil penjurusan siswa bisa lebih cepat dan akurat sehingga informasi yang dihasilkan dapat digunakan sebagai pendukung keputusan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Handayani, D. N., Hakim, F. N., & Solechan, A. (2014). Sistem Pendukung Keputusan Untuk Pemilihan Jurusan Menggunakan Fuzzy Multiple Atribute Decision Making Dengan Metode Simple Additive Weighting Studi Kasus Pada Sma Islam Sultan Agung 1 Semarang. Jurnal Transformatika, 11(2), 69-78.

Hidayah, E. N., Utami, Y. R. W., & Saptomo, W. L. Y. (2016). Analisis Algoritma Fuzzy Inference System (Fis) Mamdani Pada Sistem Pendukung Keputusan Penjurusan Siswa Di Sma Negeri 1 Jatisrono. Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIKomSiN), 4(2).

Hertyana, H. (2017). Laporan Akhir Penelitian Mandiri. Jakarta: STMIK Nusa Mandiri Jakarta

Khoe, D., & Okky, H. (2013). Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Jurusan di SMA Kristen YSKI Semarang. Skripsi, Fakultas Ilmu Komputer.

Kusumadewi, S. (2010). Aplikasi Logika Fuzzy Untuk Pendukung Keputusan. Edisi Kedua. Cetakan Pertama. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Lutfiyanto, A., Kushartantya, K., & Endah, S. N. (2014). Sistem Inferensi Fuzzy Metode Mamdani Untuk Menentukan Jurusan Di SMA Negeri 1 Cilacap. Journal of Informatics and Technology, 2(1), 43-51.

Naba, A. (2009). Belajar Cepat Fuzzy Logic Menggunakan Matlab. Yogyakarta: PT. Andi Offset.

Rafi’e, M., & Rahmani, B. (2015). Model Rekomendasi Pemilihan Jurusan SMK berbasis Fuzzy Inference System Sugeno. JUTISI, 2(1).

Ramza, H., & Dewanto, Y. (2010). Teknik Pemrograman Manggunakan Matlab. Jakarta: PT. GrasindoIsi.
Published
2018-02-15
How to Cite
[1]
H. Hertyana, “ANALISA PENENTUAN JURUSAN PADA SMA. KARTIKA VIII-1 MENGGUNAKAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI”, jitk, vol. 3, no. 2, pp. 219-226, Feb. 2018.
Article Metrics

Abstract viewed = 548 times
PDF downloaded = 443 times