Audit Sistem Informasi Surat Menyurat Pada Diskominfostandi Kota Bekasi Dengan Kerangka Kerja Cobit 5

  • Dina Yohana Universitas Nusa Mandiri
  • Siti Nurlela Universitas Nusa Mandiri

Abstract

Diskominfostandi merupakan Satuan Kerja Perangkat Daerah yang bertanggung jawab terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi teknologi informasi di daerah. Diskominfostandi memiliki tujuan meningkatkan efektifitas dan efisiensi penyelenggaraan Layanan Publik dengan salah satu sasarannya yaitu meningkatnya penyelenggaraan layanan publik komunikasi dan informasi secara elektronik (Digital Goverment Pemerintah Kota Bekasi). E-Office merupakan aplikasi surat menyurat yang digunakan untuk kemudahan administrasi dokumen naskah dinas dan penerapan tanda tangan digital bagi Pejabat Struktural di lingkup Pemerintah Kota Bekasi serta mengakselerasi sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang mendukung terciptanya Smart Governance. Perlu dilakukan kajian terhadap Diskominfostandi khususnya pada bidang E-Goverment untuk mengetahui apakah penggunaan sistem informasi surat menyurat sudah mencapai target yang diinginkan. Permasalahan yang ditemukan yaitu belum adanya evaluasi sistem informasi pada aplikasi E-Office yang mengacu sesuai standar Information System Audit and Control Association (ISACA). Sehingga penelitian dilakukan untuk mengetahui tingkat kapabilitas sistem informasi surat menyurat dengan menggunakan kerangka kerja COBIT 5 domain proses DSS dan MEA. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data diantaranya uji validitas dan reabilitas dengan menggunakan instrumen kuesioner. Kuesioner yang digunakan dan disebarkan dalam bentuk pertanyaan yang diambil dari domain COBIT 5. Hasil penelitian menunjukkan Capability Level rata-rata pada domain DSS dan MEA instansi mendapat nilai 2.74 dan memiliki status level 3 Established process yakni proses sudah pada tahap yang tetap dan rata-rata nilai kesenjangan sebesar 1.26.

References

Al-Rasyid, A., Atastina, I., & Subagjo, B. (2015). Analisis Audit Sistem Informasi Berbasis COBIT 5 Pada Domain Deliver, Service, and Support (DSS)(Studi Kasus: SIM-BL di Unit CDC PT Telkom Pusat. Tbk). EProceedings of Engineering, 2(2).

Bianti, C. (2021). Analisis Sistem Aplikasi Persuratan Elektronik Dinas Komunikasi Informatika Statistik Dan Persandian Kota Bekasi Berbasis Website. UNIVERSITAS PERSADA INDONESIA Y.A.I.

Fatimah, & Samsudin. (2019). Perancangan Sistem Informasi E-Jurnal Pada Prodi Sistem Informasi Diuniversitas Islam Indragiri. Perangkat Lunak, 1, 33–49.

Ghozali, I. (2016). Aplikasi Analisis multivariete dengan program IBM SPSS 23 (Edisi 8). Cetakan Ke VIII. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro, 96.

Gunawan, R., & Tjahjadi, D. (2018). Audit Sistem Informasi Akademik Berbasis WEB menggunakan Framework Cobit 5.0 Pada Domain APO13 dan DSS05 (Studi Kasus: SIAT STMIK ROSMA Karawang). Jurnal Interkom: Jurnal Publikasi Ilmiah Bidang Teknologi Informasi Dan Komunikasi, 13(3), 29–40.

Hakim, A., Saragih, H., & Suharto, A. (2014). Evaluasi Tata Kelola Teknologi Informasi Dengan Framwork Cobit. 5 Di Kementerian ESDM. Jurnal Sistem Informasi, 10(2), 108–117.

ISACA., & Lainhart, J. W. (2012). COBIT 5: A business framework for the governance and management of enterprise IT COBIT 5. In United States of America: ISACA (Vol. 34, Issue 1). http://tp.revistas.csic.es/index.php/tp/article/viewArticle/432%0Ahttp://files/399/432.html

ISACA. (2012). COBIT 5 A Business Framework for the Governance and Management of Enterprise IT. ISACA.

ISACA. (2013). COBIT Self-assessment Guide: Using COBIT 5.

Mawarni, R., Putri, E. A., & Triyanti, D. (2022). Audit Sistem Informasi E-Learning Menggunakan Framework COBIT 5.0 (Study Kasus: E-Learning SLBN Sukamaju Kotabumi–Lampung Utara). Jurnal Informatika Software Dan Network (JISN), 3(1).

Sitinjak, D. D. J. T. J., & Suwita, J. (2020). Analisa Dan Perancangan Sistem Informasi Administrasi Kursus Bahasa Inggris Pada Intensive English Course Di Ciledug Tangerang. Insan Pembangunan Sistem Informasi Dan Komputer (IPSIKOM), 8(1).

Suminar, S. (2014). Evaluation of information technology governance using COBIT 5 framework focus AP013 and DSS05 in PPIKSN-BATAN. 2014 International Conference on Cyber and IT Service Management (CITSM), 13–16.

Widayanto, S. R., & Suprapto, A. R. (2019). Evaluasi Manajemen Teknologi Informasi Menggunakan Framework COBIT 5 Domain Monitoring, Evaluate, and Assess pada PT. PLN (Persero) Kantor Pusat. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer E-ISSN, 2548, 964X.

Wijaya, S. S. H., & Aziz, R. Z. A. (2019). Audit Sistem Informasi Pada Lampung Post Menggunakan Framework Cobit 5. Jurnal Informatika, 19.

Wiraniagara, A., & Wijaya, A. F. (2019). Analisis Tata Kelola Teknologi Informasi Menggunakan Framework Cobit 5 Domain Deliver Support and Service (Studi Kasus: Yayasan Eka Tjipta). Sebatik, 23(2), 663–671.

Published
2022-11-06
How to Cite
Yohana, D., & Nurlela, S. (2022). Audit Sistem Informasi Surat Menyurat Pada Diskominfostandi Kota Bekasi Dengan Kerangka Kerja Cobit 5. Jurnal Pariwisata Bisnis Digital Dan Manajemen, 1(2), 87 - 93. https://doi.org/10.33480/jasdim.v1i2.3537