Perancangan UI UX Desigen Aplikasi Peminjaman Buku Perpustakaan Berbasis Mobile Pada SMA Negeri 31 Jakarta

Penulis

  • Aidil Qausar Universitas Nusa Mandiri

DOI:

https://doi.org/10.33480/jasdim.v1i2.3720

Kata Kunci:

Perpustakaan, Buku, UI Design, UX Design, Waterfall dan UCD

Abstrak

Transisi kemajuan teknologi saat ini begitu cepat, perpustakaan SMA Negeri 31 Jakarta memiliki antusias pengguna yang begitu besar, dengan memiliki jumlah rentetan buku-buku yang bervariasi dan tentunya telah sesuai standar perpustakaan. Untuk dapat meminjam buku dengan waktu yang relatif panjang siswa dan siswi wajib menjadi anggota perpustakaan sekolah. Alur peminjaman buku siswa dan siswi memilih jenis buku yang diinginkan, selanjutnya buku diserahkan ke petugas perpustakaan untuk dicatat dalam buku induk perpustakaan. Ketika pengembalian buku siswa menyerahkan buku kepada petugas perpustakaan dan petugas melakukan validasi atau pengecekan data tanggal peminjaman dan tanggal pengembalian buku. Permasalahan yang dialami siswa dan siswi seperti mencari terlebih dahulu kategori buku yang ingin dipinjam, siswa menyerahkan kartu anggota perpustakaan untuk diisi data administrasi peminjaman atau pengembalian buku yang masih dilakukan secara manual. Siswa dan siswi harus mengingat selisih antara tanggal peminjaman dan tanggal pengembalian, jika melebihi batas waktu peminjaman maka siswa akan mendapatkan denda akibat keterlambatan dalam pengembalian buku.Berdasarkan permasalahan tersebut maka dalam penelitian ini penulis memberikan solusi dalam perancangan UI (User Interface) dan UX (User Experience) Design pemimjaman buku perpustakaan.Pembahasan ini berfokus pada beberapa hal mulai dari perancangan UI UX Design aplikasi yang user friendly dengan menggunakan metode waterfall dan UCD. Pembangunan fitur yang sesuai dengan kebutuhan, melakukan Prototype atau simulasi secara langsung kepada siswa dan siswi SMA Negeri 31 Jakarta. Dengan harapan pengguna dapat lebih memahami dan mudah beradaptasi dengan aplikasi yang dibuat untuk memaksimalkan siswa dan siswi dalam meminjam buku perpustakaan. Serta diharapkan dapat menghasilkan aplikasi dengan desain yang lebih modern, user friendly dan responsive ketika dipergunakan.

Referensi

Akay, Y. V., Santoso, A. J., & Rahayu, F. L. S. (2019). Metode User Centered Design [UCD] Dalam Perancangan Sistem Informasi Geografis Pemetaan Tindak Kriminalitas [Studi Kasus: Kota Manado]. Prosiding Seminar Nasional ReTII, (Amborowati), 1–6.

Priyatna, B. (2019). Penerapan Metode User Centered Design (Ucd) Pada Sistem Pemesanan Menu Kuliner Nusantara Berbasis Mobile Android. AIMS: Jurnal Accounting Information System, 2(1), 1–14. https://doi.org/10.32627/aims.v2i1.55

Puspitasari, M., & Budiman, A. (2021). Perancangan Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan Menggunakan Metode Fast (Framework for the Application System Thinking) (Studi Kasus : Sman 1 Negeri Katon). Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi (JTSI), 2(2), 69–77. Retrieved from http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/JTSI

R. A. Sukamto and M. Shalahuddin, Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek, Revisi. Bandung: Informatika Bandung, 2018

Ridwansyah, A. R., Dinata, C., Savitri, N., Rahmawati, N., Herdiana, N., & Rahman, A. (2022). Perancangan UI / UX Pada Aplikasi Bapakkost Idemopet dengan Menggunakan Metode Design Thinking. MDP Student Conference 2022, 1(1), 504–511.

Sahfitri, V. (2019). Prototype E-Katalog Dan Peminjaman Buku Perpustakaan Berbasis Mobile. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 8(2), 165–171. https://doi.org/10.32736/sisfokom.v8i2.665

Wasilatus, S. (2018). Pengembangan User Experience (Ux) Dan User Interface (Ui) Aplikasi Sistem Manajemen Perpustakaan Desa Berbasis Mobile. JSTIE (Jurnal Sarjana Teknik Informatika) (E-Journal), 6(2), 10–20.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-11-03

Cara Mengutip

Qausar, A. (2022). Perancangan UI UX Desigen Aplikasi Peminjaman Buku Perpustakaan Berbasis Mobile Pada SMA Negeri 31 Jakarta. Jurnal Pariwisata Bisnis Digital Dan Manajemen, 1(2), 78–86. https://doi.org/10.33480/jasdim.v1i2.3720